Majene, Indonewstime.com — Muh.Iqsam putra kelahiran sendana kab.Majene Prov.Sulawesi barat, salah seorang Mahasiswa yang sedang melanjutkan Studi Pasca Sarjana  di Universitas Nasional di Jakarta, Senin (22/4/2024).

Presiden Jokowi rencananya akan melakukan kunjungan ke tiga Kabupaten yang ada di Sulbar, tepatnya di Kabupaten Mamasa, Polewali Mandar, dan Kabupaten Mamuju.

Di sisi lain Muh.Iqsam turut mengingatkan kepada Presiden Jokowi untuk segera menuntaskan persoalan dana stimulasi tahap ke 2 pasca gempa Sulbar yg sampai saat ini belum ada titik terang dari pemerintah pusat.

“Semoga dengan kunjungan pak jokowi dapat menjawab keresahan dan aspirasi masyarakat sulbar khusus yang mengalami dampak bencana gempa tiga tahun lalu, dan sebagai masyarakat Sulawesi barat tentu kami sudah sangat muat atas janji-janji pemerintah pusat untuk menyelesaikan persolan bantuan gempa namun sampai hari ini belum terealisasi dengan maksimal,” ungkap Muh. Iqsam.

Ia juga mengatakan, terkait pembentukan ibu kota provinsi Sulawesi barat (kota madya) yang sampai hari ini menjadi harapan yang tak kunjung terwujud. Sebab menunggu keputusan Presiden Jokowi untuk membuka moratorium.

“Padahal kami satu-satunya Provinsi di Indonesia dari 38 provinsi yang belum memiliki kota otonom, dan sekarang Sulbar sudah berusia 19 tahun,” kata dia.(Red/Sym)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan